Lagi-lagi nggak ada niatan buat nulis ini jadi tutorial. Soalnya [lagi-lagi jugak..] ini adalah hasil iseng saya pas nguthik-nguthik Adobe Photoshop. Tapi berhubung nanti daripada aku lupa [maklum lah.. penyakit ini gampang kambuh.. hehehe.. ] aku tulis aja ini jadi tutorial.
Yukk,, capcuusss kita mulai..
- Buka lembar kerja baru. Aku menggunakan ukuran 640 x 480 pixels dengan resolusi 72 dpi.
- Ganti nama layer 1 dengan kerangka. Fill lembar kerja dengan warna putih (#FFFFFF). Cara nge-fill-nya masih tetep kok, dengan Shift+F5. pilih pattern overlay pada blending options. Pilih tiles-smooth sebagai pattern dan ubah skala menjadi 144. OK. Lembar kerja kamu akan jadi kotak-kotak kayak buku strimin. Hehehe..
- Ini nih step yang kudu TELATEN-ten-ten-ten. Seleksi beberapa kotak, delete. Seleksi lagi beberapa kotak yang lain, delete. Lakukan terus sampai membentuk kerangka bentuk batu-bata.
Kira-kira akan jadi seperti ini.
- Seleksi tiap-tiap ruang batu-bata (ruang kosong hasil dari langkah ke 3). Buat layer baru, beri nama, background. Kemudian fill seleksi dengan warna sesuai selera [lhah.. kumat! kayak demo masak lagi..]. Aku menggunakan #949292.
Pilih bevel and emboss pada blending options dengan ketentuan seperti ini.
Jadinya kira-kira seperti ini.
- Seleksi beberapa kotak dari layer background. Buat layer baru, beri nama, efek. Isi seleksi dengan warna berbeda dari background. Bisa lebih tua atau lebih muda. Aku menggunakan #7B7A7A.
Beri efek bevel and emboss seperti langkah ke 3.
Hasilnya kira-kira seperti ini.
- Langkah terakhir, satukan semua layer dengan klik Layer → Merge Visible. Pilih blending options dengan pengaturan sebagai berikut.
This is it. Efek batu-bata ala aku..
Semoga tutorial yang nggak begitu bagus ini bermanfaat. ^ ^
hmz. ..
BalasHapusI like your post
terima kasih
BalasHapus